Sabtu, Juni 14, 2008

"Geng Nero" akan seperti inikah masa depan generasi putri kita??

Ada apa gerangan dengan generasi perempuan kita??? Hari ini saya melihat dengan cukup jelas di TV mengenai kejadian kekerasan dalam geng. Rasanya baru kemarin terjadinya peristiwa kekerasan dalam sebuah geng motor di Bandung, sekarang muncul lagi. Lebih terkejutnya kekerasan baru ini yang terjadi di kota Pati Jawa Tengah adalah dilakukan oleh sekelompok geng perempuan. Ada apa dengan generasi perempuan kita. Saya sebagai perempuan merasa sangat terkejut, sedih sangat-sangat sedih dengan kenyataan bahwa terdapat remaja perempuan seperti itu. Kok bisanya perempuan dapat sekasar itu?? Yang jadi pertanyaan adalah mengapa ada sekelompok geng perempuan berbuat itu. Pasti ada sebabnya mengapa sekelompok perempuan dapat berbuat seanarkis itu. Memang, setahu saya secara psikologi (saya bukan seorang psikolog tapi pernah membaca) memang anak seusia itu, pada saat remaja adalah saat-saatnya mereka senang berkelompok. Namun menurut saya hal ini sudah parah, karena sudah mengarah pada kejahatan.

Keempat remaja putri telah diamankan oleh pihak aparat keamanan, dengan ancaman yang serius. berikut adalah ancaman hukumannya yang dikutip dari okezone.com. "Kita kenakan pasal pidana umum 170 KUHP tentang pengeroyokan secara bersama-sama dengan ancaman di atas lima tahun penjara, dan subsider UU perlindungan anak pasal 23 tahun 2002," kata Kasat Reskrim Polres Pati AKP Sulkhan kepada okezone, Sabtu (14/6/2008).
Kaum perempuan, adalah kaum yang spesial, dari perempuan lah lahirnya generasi muda, calon pemimpin negeri ini. Sudah menjadi PR kita kaum perempuan untuk membentuk generasi selanjutnya. Ditangan seorang ibu yang bijaklah akan lahir generasi yang bijak pula.
Mudah-mudahan saja hal ini tidak terulang kembali, dan pemerintah dapat menindak lanjuti dengan bijak pula.